Apa Layanan Baru yang Ditawarkan Air France?

Bisnis.com,12 Nov 2015, 18:37 WIB
Penulis: Ringkang Gumiwang
Air Bus A-340-500 Air France/Avioners.net

Bisnis.com, JAKARTA - Maskapai penerbangan Air France berencana menggelar pameran bertajuk ‘France is in the air’ di Jakarta selama dua hari guna memperkenalkan layanan kursi baru di kabin kelas bisnis dan La Premiere.

General Manager Air France KLM untuk Singapura, Indonesia, Malaysia dan Brunei, Gijs van Popta mengatakan pameran tersebut menggabungkan sensasi virtual dan real life bagi para pengunjung untuk merasakan kabin eksklusif.

“Tiga bulan setelah Air France meluncurkan layanan barunya ke Jakarta, via Singapura, kedua tempat ini merupakan destinasi pertama Air France yang menerima Boeing 777-300 yang dilengkapi secara penuh dengan empat kelas kabin baru,” ujarnya, Kamis (12/11/2015).

Untuk kabin La Premiere, Air France telah mendandani setiap suite dengan tirai tebal yang diikat dengan tieback berbahan kulit. Konsep yang unik dan berbeda ini memungkinan para penumpang untuk bebas memilih preferensi privasi, antara full atau parsial.

Secara instan, kursi La Premiere dapat berubah menjadi kasur flat yang membentang sepanjang 2 meter. Dengan tirai yang ditutup dan layar sentuh HD-24 inch, kursi La Premiere menjamin kenyamanan total bagi penumpang.

Di kabin bisnis, Air France mendesain kursi layaknya kepompong di udara. Kursi kabin bisnis ini juga dapat diubah dari posisi duduk menjadi kasur sepanjang 2 meter. Setiap penumpang di kabin ini juga disuguhkan dengan layar sentuh HD-16 inch

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Stefanus Arief Setiaji
Terkini