Semen Indonesia (SMGR) Kuasai 35% Pangsa Pasar di Kalbar

Bisnis.com,13 Nov 2015, 06:18 WIB
Penulis: Yanuarius Viodeogo

Bisnis.com, PONTIANAK – PT Semen Indonesia (Persero) Tbk, (SMGR) kian menunjukkan peningkatan penjualan semen di Kalimantan Barat dari 111.000 ton pada 2014, menjadi 117.000 ton atau meningkat 0,5% hingga periode Oktober 2015 ini.

Dari keterangan pers yang diterima Bisnis, penguasaan pasar di Kalbar telah mencapai 35% dengan dibuktikan dari total penjualan disumbang oleh penjualan semen bag atau zak sebesar 75% karena faktor tingginya permintaan di sektor properti.

Direktur Komersial Semen Gresik Mukhamad Saifudin mengatakan, peningkatan penjualan di Kalbar karena adanya pembangunan infrastruktur jalan, pembangunan kawasan perbelanjaan, perhotelan serta pengembangan daerah wisata di Singkawang.

“Tren peningkatan penjualan terus terjadi sejak Agustus, berlanjut September dan Oktober ini karena dipicu pembukaan pasar baru di beberapa daerah berkembang di Kalbar,” kata Mukhamad, Kamis (12/11/2015).

Dengan demikian, kata dia, perseron ingin terus menjaga hubungan baik dengan konsumen dan memperkuat sinergi dengan distributor dan peritel seperti memberikan kepada 10 pelanggan berprestasi kategori toko dan 5 pelanggan kategori rising star.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Gita Arwana Cakti
Terkini