Hasil Liga Champions: Barca & Munchen Lolos ke 16 Besar, Arsenal & Chelsea Jaga Asa

Bisnis.com,25 Nov 2015, 05:13 WIB
Penulis: M. Syahran W. Lubis
Striker Arsenal Alexis Sanchez merayakan gol bersama Per Mertesacker/Evening Standard

Bisnis.com, JAKARTA - Barcelona menang dengan skor telak 6-1 atas AS Roma dalam matchday kelima Grup E Liga Champions Eropa. Barca lolos ke 16 besar, tapi Roma juga tetap memelihara peluang lolos yang sangat besar untuk melaju ke fase knock out.

Dalam laga lainnya Bayern Munchen menang 4-0 atas Olympiakos di Grup F sehingga juga lolos ke 16 besar. Barca dan Munchen menyusul Real Madrid, Manchester City, Zenit St. Petersburg yang telah lebih dulu lolos.

Sementara itu, Arsenal dan Chelsea berada di jalur yang benar untuk memelihara asa lolos ke babak 16 besar.

Di Haifa, Israel, dalam laga Grup G, Chelsea menang telak dengan skor 4-0 atas tuan rumah Maccabi Tel Aviv berkat gol Gary Cahill pada menit ke-20, Willian Borges (73’), Oscar dos Santos (77’), dan Kurt Zouma (90’).

Kemenangan telak itu membuat Chelsea menyamai perolehan nilai Porto yakni 10, yang pada saat bersamaan di kandang sendiri di luar dugaan kalah 0-2 dari tamunya Dinamo Zagreb. Porto tetap di posisi teratas karena unggul head to head sementara 2-1 atas Chelsea.

Sedangkan di London, di Grup F, tuan rumah Arsenal unggul atas Dinamo Zagreb 3-0 berkat kontribusi Mesut Ozil (29’) serta Alexis Sanchez (33’ dan 69’).

Asa Arsenal ke 18 besar masih terpelihara karena pada saat yang sama tuan rumah Bayern Munchen melibas Olympiakos Piraeus 4-0. Padahal, jika Munchen vs Olympiakos seri, Arsenal dipastikan tersingkir.

Meskipun menang, harapan Arsenal untuk lolos ke babak selanjutnya tetap berat, mengingat dalam matchday terakhir pada 10 Desember harus bertandang ke markas Olympiakos. Nilai Olympiakos saat ini 9 dan duduk di posisi kedua, sedangkan Arsenal nilai 6 di posisi ketiga.

Dalam laga di kandang lawan nanti, Arsenal harus menang dengan selisih dua gol atau menang selisih satu gol tapi dengan mencetak minimal tiga gol (3-2, 4-3, 5-4, 6-5, dan seterusnya) untuk lolos. Ini disebabkan di London Arsenal kalah 2-3 dari Olympiakos.

Hasil lengkap pertandingan matchday kelima pada Selasa malam (24/11/2015) hingga Rabu pagi WIB (25/11/2015):

Grup E:

Rabu, 25 November:

00:00   BATE Borisov 1 vs Bayer 04 Leverkusen 1 (hasil akhir)

02:45   Barcelona 6 vs AS Roma 1

Grup F:

Rabu, 25 November:

02:45   Arsenal 3 vs Dinamo Zagreb 0

02:45   Bayern Munchen 4 vs Olympiakos Piraeus 0

Grup G:

Rabu, 25 November:

02:45   Porto 0 vs Dynamo Kiev 2

02:45   Maccabi Tel Aviv 0 vs Chelsea 4

Grup H:

Rabu, 25 November:

00:00   Zenit St. Petersburg 2 vs Valencia 0 (hasil akhir)

02:45   Olympique Lyonnais 1 vs Gent 2.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Syahran W. Lubis
Terkini