Ahok Optimis Penyusunan Kebijakan Anggaran Segera Tuntas

Bisnis.com,27 Nov 2015, 15:01 WIB
Penulis: Gloria Fransisca Katharina Lawi
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)/Antara
Bisnis.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) optimistis jumat ini, (27/11/2015) penyusunan Kebijakan Umum Anggaran - Plafon Prioritas Anggaran Sementara (KUA-PPAS) akan rampung setelah melakukan pemangkasan ataupun penambahan pada sejumlah dinas.
 
"Anggaran yang sebetulnya sampai malam ini sekitar 80%-90% sudah selesai," jelas Ahok di Balai Kota.
 
Mantan Bupati Belitung Timur ini mengaku tidak ada tuntutan dari DPRD DKI yang menekan dirinya agar cepat membereskan penyusunan anggaran.
 
Ahok menyatakan, dirinya sudah berkomunikasi dengan anggota dewan atas sedikit molornya penyerahan KUA-PPAS 2016.
 
"Saya sudah sampaikan kepada teman-teman DPRD, saya bukan lambat. Saya hanya mengurangi supaya mendapatkan uang untuk pembangunan," sambung Ahok.
 
Ahok membeberkan, dirinya tak hanya menyisir anggaran untuk melakukan pemangkasan, tetapi dia juga menambah sejumlah anggaran sesuai skala prioritas pembangunan di DKI.
 
Ahok mengaku dirinya menambahkan anggaran sekitar Rp1 triliun kepada Dinas Perumahan dan Gedung Pemerintah Daerah untuk melakukan pembangunan rumah susun. Pasalnya kebutuhan untuk membangun rusun sekitar Rp1,7 triliun sementara DKI saat ini membutuhkan banyak rumah susun.
 
Sebaliknya, di Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu, Ahok justru memangkas biaya sewa kapal untuk bupati. Selama ini biaya sekali jalan dengan sewa kapal sekitar Rp11 juta.
 
"Dia lalu mengoreksi, tetapi masih tetap banyak, terus bagaimana, tidak ada kapal, tidak beli? Saya bilang, pakai kapal saya saja. Bupati Kepulauan Seribu pakai saja kapal dinas Gubernur," ungkapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Rustam Agus
Terkini