Peringkat Keselamatan Penerbangan Turun, Citra Pariwisata Thailand Rusak

Bisnis.com,02 Des 2015, 12:53 WIB
Penulis: John Andhi Oktaveri
Wisata ke Thailand/News.com.au

Bisnis.com, JAKARTA-- Badan Penerbangan Federal AS (FAA) menurunkan peringkat keselamatan penerbangan Thailand setelah badan penerbangan sipil negara itu gagal memperbaiki standar mutu penerbangannya.

Status Badan Penerbangan Sipil Thailand (DCA) diturunkan dari kategori 1 ke kategori 2, karena tidak memenuhi standar keselamatan, menurut FAA sebagaimana dikutip channelnewsasia.com. Kategori itu menunjukkan, bahwa maskapai penerbangan Thailand dilarang meluncurkan maupun memperluas layanan penerbangannya ke Amerika Serikat.

Begitu juga dengan penerbangan langsung maupun sistem kemitraan code-share.Meski tidak ada penerbangan maskapai negara itu ke AS, akan tetapi penurunan peringkat keselamatan tersebut akan merusak citra industri pariwisata negara tersebut. Padahal, Thailand terkenal sebagai daerah tujuan penerangan karena sektor pariwisata negara tersebut tumbuh pesawat baik akibat kunjungan wisatawan domestik maupun internasional.

Sebagai poros penerbangan regional, tahun ini Bangkok diperkirakan dikunjungi 30 juta wisatawan. Pada Juli lalu, DCA diberi waktu selama 65 hari untuk melakukan perbaikan standar keselamatan.
Sebelum pengumuman itu, sumber DCA mengatakan, bahwa pihak inspektur FAA mendeteksi sekitar tiga atau empat masalah yang belum bisa diselesaikan dan DCA tidak bisa memenuhinya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Nancy Junita
Terkini