ORANG TERKAYA FORBES 2015: Laba Sritex Gemilang, Kekayaan Pemilik Pun Cemerlang

Bisnis.com,08 Des 2015, 20:13 WIB
Penulis: Sukirno
Bos PT Sri Rejeki Isman Tbk. saat menerima penghargaan./ilustrasi-Sritex

Bisnis.com, JAKARTA - Kinerja gemilang yang dibukukan emiten tekstil manufaktur PT Sri Rejeki Isman Tbk. mengantarkan sang pemilik, Iwan Lukminto, menjadi salah satu dari 50 orang terkaya di Indonesia versi majalah Forbes.

Putra pertama H.M. Lukminto itu memang kini menjadi bos Sri Rejeki Isman menggantikan ayahnya yang merupakan pendiri perusahaan tekstil asal Solo, Jawa Tengah itu. Majalah Forbes mendaulat Iwan sebagai konglomerat terkaya ke-45 di Indonesia dengan kekayaan ditaksir US$540 juta, setara dengan Rp7,39 triliun.

Analis PT Koneksi Kapital Alfred Nainggolan menilai cemerlangnya kinerja emiten berkode saham SRIL itu mengerek harga saham perseroan. Saham SRIL bahkan memberikan return 136,2% year-to-date dengan kapitalisasi pasar Rp7,15 triliun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
  9. 9
Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Yusuf Waluyo Jati
Terkini