Donald Trump vs Pangeran Alwaleed: Trump Sebut Alwaleed Bebal dan Ingin Kendalikan Politisi AS

Bisnis.com,13 Des 2015, 11:49 WIB
Penulis: Newswire
Pangeran Al Waleed bin Talal/Reuters

Kabar24.com, DUBAI – Mendapat kecaman pedas dari Pangeran Alwaleed akibat pernyataannya tentang Islam, Donald Trump balas menghardik sang Pangeran.

Beberapa jam setelah Pangeran Alwaleed bercuit lewat akun twitternya dengan menyebut Trump sebagai aib bagi Amerika Serikat, Trump membalas Alwaleed juga melalui Twitter-nya.

"Pangeran @Alwaleed_Talal yang bebal ingin mengendalikan para politisi AS dengan uang ayah," katanya. "Tak bisa ketika saya terpilih," ujarnya Trump seperti dikutip Antara, Minggu (13/12/2015).

Komentar-komentar Trump sudah mengganggu bisnis pengusaha controversial ini di Timur Tengah, dengan rantai utama toko-toko serba ada menghentikan penjualan lampu, cermin dan kotak-kota perhiasan.

Pada Kamis, perusahaan real estat Damac di Dubai, yang membangun sebuah kompleks golf senilai 6 miliar bersama Trump, menghapus properti yang menggunakan nama dan gambarnya.

Pangeran Alwaleed, keponakan Raja Salman dari Arab Saudi, memiliki kelompok-kelompok perusahaan di sejumlah perusahaan internasional, termasuk Twitter dan Citigroup.

Pada Juli Alwaleed mengatakan bahwa dirinya akan menyumbang 32 miliar dolar untuk amal dalam beberapa tahun mendatang melalui Alwaleed Philanthropies.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Saeno
Terkini