CUACA KALTIM DAN KALTARA 10 JANUARI: Cerah Berawan dan Berpotensi Hujan Ringan

Bisnis.com,10 Jan 2016, 06:46 WIB
Penulis: Yanita Petriella
prediksi cuaca

Bisnis.com, BALIKPAPAN-- Cuaca di Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara sepanjang hari ini, Minggu (10/1/2015), hingga esok pagi diperkirakan berawan dan mengalami hujan ringan.

Berdasarkan data dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), 7 daerah diprakirakan berawan dan 7 daerah hujan ringan.

Daerah yang diprakirakan cerah berawan, yakni Tanah Grogot, Sendawar, Sengata, Penajam, Balikpapan, Samarinda, dan Bontang.

Adapun, daerah yang diprakirakan hujan ringan, yakni Tenggarong, Tanjung Redeb, Tanjung Selor, Nunukan, Malinau, Tidung Pala, dan Tarakan.

Suhu udara diperkirakan berkisar antara 19C - 34C dengan tingkat kelembaban bervariasi antara 59% - 99%.Sementara itu, kecepatan angin rerata 12km/jm hingga 25km/jam.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Gita Arwana Cakti
Terkini