Lion Air Keluar Landasan, Penerbangan ke Surabaya Dialihkan ke Bali

Bisnis.com,20 Feb 2016, 14:35 WIB
Penulis: Edi Suwiknyo

Bisnis.com, JAKARTA - Sebagian penerbangan yang menuju ke Surabaya dialihkan ke Bandara I Gusti Ngurah Rai, Bali.

Pengalihan tersebut terkait penutupan Bandara Juanda akibat pesawat Lion Air yang mengalami overrun (keluar landasan).

Humas Angkasa Pura mengatakan, Sherly Yunita setidaknya ada sekitar 7 penerbangan yang dialihkan ke Bandara I Gusti Ngurah Rai.
 
Ketujuh penerbangan itu yakni Citilink dari Pontianak, Manado, dan Batam, Lion Air dari Jakarta, Kuala Namu, dan Makassar. Air Asia yang berangkat dari Johor Baru.
 
"Itu merupakan penebangan yang dialihkan ke Bali untuk sementara," ujar dia dalam pesan singkatnya, Sabtu (20/2/2016).
 
Sherly menambahkan, karena penutupan tersebut sejumlah penerbangan di Bandara I Gusti Ngurah Rai dan Juanda Surabaya mengalami sedikit keterlambatan.
 
Sebelumnya, sebuah pesawat Lion Air rute Balikpapan-Surabaya keluar landasan saat mendarat di Bandara Juanda, Surabaya. Saat itu kondisi landasan pacu bandara tersebur sedang diguyur hujan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Rustam Agus
Terkini