Setahun, Asuransi Murah Generali Laku 11.000 Polis

Bisnis.com,23 Feb 2016, 21:00 WIB
Penulis: Anggara Pernando
Gemilang akan membawa perubahan paradigma mengenai pentingnya proteksi jiwa di Indonesia.

Bisnis.com, JAKARTA -- PT Asuransi Jiwa Generali Indonesia menjual 11.000 polis asuransi berpremi terjangkau hingga Januari 2016.

Edy Tuhirman, CEO Generali Indonesia, menyatakan produk dengan premi terjangkau ini memiliki segmen yang sangat luas. Produk ini disambut cukup baik oleh pasar karena baru diperkenalkan awal tahun lalu. Generali memperkirakan terdapat potensi 65,4 juta jiwa untuk pasar asuransi kelas ini.

"Dengan premi mulai dari Rp100.000 per bulan, Gemilang ditujukan untuk memberikan perlindungan jangka panjang kepada lapisan masyarakat yang sebelumnya belum pernah memiliki asuransi," kata Edy di Jakarta, Selasa (23/2/2016).

Edy menjelaskan produk ini merupakan unit-linked yang menyasar keluarga muda dan pekerja muda. Dengan premi relatif rendah pemegang polis telah mendapatkan manfaat asuransi meninggal dunia, serta manfaat akhir pertanggungan.

Selain itu, terdapat manfaat asuransi tambahan untuk risiko kematian karena kecelakaan, serta perlindungan terhadap penyakit kritis. Diharapkan, dalam 1 tahun mendatang, Gemilang akan membawa perubahan paradigma mengenai pentingnya proteksi jiwa di Indonesia.

Edy menambahkan untuk mengantisipasi hal ini, Generali tengah menyiapkan sebuah aplikasi digital untuk kemudahan pelayanan.

Selain itu, pihaknya telah melakukan pengundian program Gebyar Gemilang. Dalam undian ini hadiah utama jatuh kepada Rosliana Tandiseru dari Makassar, serta Anita Widayanti dari Medan.

Dalam undian periode program 2015 ini, hadiah utama berupa dua unit sepeda motor Honda Vario Techno 150, serta hadiah-hadiah lainnya berupa smartphone, tablet, dan voucher belanja, dengan total 70 hadiah bernilai lebih dari Rp 200 juta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fatkhul Maskur
Terkini