PROGRAM SEJUTA RUMAH: Standarisasi Material Bangunan Dorong Harga Lebih Murah

Bisnis.com,02 Mar 2016, 21:25 WIB
Penulis: Anugerah Perkasa
Bisnis.com, JAKARTA -Industrialisasi perumahan dinilai akan meminimalisir harga rumah yang akhirnya mendorong terpenuhinya Program Sejuta Rumah bagi masyarakat di Tanah Air.
 
Dirjen Penyediaan Perumahan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Syarif Burhanuddin menuturkan industrialisasi perumahan akan menciptakan pembangunan sejuta rumah untuk masyarakat. Selama ini, sambungya, tak ada standarisasi untuk  material bangunan yang dapat berpengaruh pada harga perumahan.
 
"Dengan adanya standarisasi bahan material bangunan, genteng, pintu, lantai serta dinding pracetak, maka rumah yang terbangun diharapkan lebih murah," kata Syarif dalam rilisnya di Jakarta, Rabu (2/3/2016).
 
Dia menegaskan 70% biaya pembangunan rumah adalah berasal dari harga material bangunan. Standarisasi bahan material itu, sambungya, diharapkan dapat mendorong harga rumah lebih murah. 
 
Industrialisasi perumahan, kata Syarif, juga daoat menghemat biaya dalam proses pembangunan rumah. Oleh karena itu, dia mengharapkan Balitbang Kementerian PUPR juga dapat menghasilkan penelitian tentang bahan bangunan yang mudah untuk diaplikasikan dalam pembangunan rumah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Martin Sihombing
Terkini