UTour akan Akuisisi Huayuan untuk Restrukturisasi Aset

Bisnis.com,02 Mar 2016, 15:24 WIB
Penulis: John Andhi Oktaveri
Turis/nbcnews.com

Bisnis.com, JAKARTA - Perusahaan biro perjalanan wisata UTour akan mengakuisisi Huayuan International Travel untuk melakukan restrukturisasi aset utamanya.

Indikasi itu memperkuat pernyataan perusahaan itu pada akhir tahun lalu yang menyebutkan akan melakukan restrukturisasi aset.

Menurut situs chinatravelnews.com, Rabu (2/3/2016), UTour akan menguasai penuh Huayuan dan bekerja sama lebih kuat dengan Ctrip untuk sektor perjalanan wisata.

Situs itu berspekluasi jika kedua perusahaan bekerj asama melalui asset swap, maka cara terbaik untuk melakukannya adalah Ctrip akan mengambil alih ekuitas pada UTour. Sedangkan, UTour menguasai saham bisnis perjalanan wisata Ctrip.

Huayuan International Travel berdiri pada 1993 dan memiliki kantor cabang di Shanghai, Guangzhou dan Hong Kong. Anak perusahaannya, ETI HOLIDAYS meliputi bisnis perjalanan wisata, perjalanan wisata mandiri, MICE serta perjalanan kapal pesiar.

Huayuan menerima pendanaan sebesar US$10 juta dari JAFCO Asia dan Investor Growth Capital pada 2008. Kemudian perusahaan itu menerima lagi pendanaan dari Ctrip dan CITIC Private Equity Funds Management Co., Ltd (CITIC PE) pada 2014 dan Ctrip menjadi pemegang saham terbesar.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Nancy Junita
Terkini