Hendak Gempur Sarang ISIS, Prajurit AS di Irak Tewas Diroket

Bisnis.com,20 Mar 2016, 05:22 WIB
Penulis: Newswire
Ilustrasi-Tentara Irak turunkan bendera ISIS/Reuters

Kabar24.com, WASHINGTON - Seorang pejabat pertahanan Amerika Serikat, Sabtu (19/3/2016), menyatakan tentara Amerika Serikat anggota persekutuan melawan ISIS tewas dalam Serangan roket di Irak utara

Pejabat itu mengatakan dua roket ditembakkan di pangkalan di Makhmur, kota di antara kota Mosul dengan Kirkuk. Satu dari roket itu tidak menyebabkan kerusakan, kata pejabat itu. Pejabat itu menambahkan bahwa tentara lain terluka tapi tidak merinci.

Pada Oktober, Sersan Joshua Wheeler (39) dari Roland, Oklahoma, menjadi orang pertama Amerika Serikat tewas dalam pertempuran di Irak sejak 2011 ketika tewas dalam tugas semalam untuk menyelamatkan sandera dari petempur ISIS.

Pada awal tahun ini, Menteri Pertahanan Amerika Serikat Ash Carter mengumumkan bahwa pasukan baru negara adidaya itu dari pasukan gerakan khusus tiba di Irak dan siap bekerja dengan pasukan Irak untuk menggempur IS.

Pasukan itu hanya berkekuatan sekitar 200 orang dan penyebarannya menandai perluasan terkini dari tekanan tentara Amerika Serikat atas IS.

Sekretaris Jenderal PBB Ban Ki-moon pada medio Februari mengutuk pembunuhan mengejutkan Amer Al-Kaissy, warga negara Irak perwira penghubung bagi Duta PBB di Irak di Diyala, Irak Timur. Ban menyeru pemerintah Irak menjamin bahwa pelaku kejahatan itu dimintai pertanggungjawaban.

Al Kaissy, anggota staf lokal PBB, diculik dari provinsi Diyala, Irak Timur, pada April, demikian pernyataan keluaran juru bicara Ban di Markas Besar PBB, New York.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Yusuf Waluyo Jati
Terkini