Jawa Timur Bidik Posisi Kedua di PON 2016

Bisnis.com,23 Mar 2016, 21:59 WIB
Penulis: Newswire
Maskot PON 2016 Jawa Barat/Antara-Agus Bebeng

Bisnis.com, BANGKALAN - KONI Jawa Timur menargetkan peringkat kedua dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) 2016 yang akan digelar dalam waktu dekat ini di Jawa Barat.

"Kita menargetkan paling tidak peringkat kedua," kata Wakil Ketua IV KONI Jatim M. Nabil seusai melantik Pengurus KONI Bangkalan di Bangkalan pada Rabu (23/3/2016).

Untuk meraih posisi dua besar, lanjut Nabil, ada beberapa yang telah dipersiapkan di antaranya profesionalisme pelatih, asupan gizi atlet, dan pola istirahat.

Dengan adanya persiapan ini, katanya, tentu para atlet bisa terkontrol kesiapannya. "Tentunya nanti ada kebijakan, apabila ada kekurangan menjelang PON mendatang."

Khusus di Bangkalan, sambung Nabil, pengurus KONI yang dilantik bisa membidik cabor unggulan, sehingga bakat para atlet bisa dipertanggungjawabkan. "Ada tiga hal yang harus diperhatikan, yakni kesehatan, fisik dan psikologis atlet."

Sementara Wakil Bupati Bangkalan Mundir Rofii berharap para pengurus KONI daerah itu yang dilantik bisa bekerja secara profesional demi kemajuan olahraga di Bangkalan.

"Pemkab akan menyediakan anggaran untuk peningkatan cabor yang ada. Kami ingin atlet-atlet Bangkalan yang akan berlaga di ajang PON nanti bisa mengharumkan nama Bangkalan," kata Mundir.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Syahran W. Lubis
Terkini