Tanda-tanda Tubuh Anda Terdapat Parasit

Bisnis.com,28 Mar 2016, 10:20 WIB
Penulis: Mia Chitra Dinisari
Ilustrasi cacing di usus/Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA- Sebagian besar dari kita mungkin tampak sehat tanpa menyadari mungkin saja dalam tubuh kita banyak hidup parasite seperti cacing.

Parasit cenderung hidup pada organisme lain. Ketika Anda terinfeksi oleh parasit, kesehatan Anda dapat menurun karena parasite dapat memengaruhi Anda dengan melepaskan racun tertentu yang membahayakan kesehatan Anda secara drastis.

Umumnya, parasit seperti cacing pita, cacing kait, cacing kremi dan trichinella dianggap berbahaya. Ketika Anda makan makanan, beberapa parasit memakan makanan yang Anda konsumsi untuk bertahan hidup.

Beberapa jenis parasit memakan sel darah Anda. Bagaimana mereka memasuki tubuh Anda? Mereka bisa masuk melalui kulit atau makanan atau  air yang Anda konsumsi.

Ketika Anda pergi ke tempat-tempat najis atau tempat-tempat yang sudah terkontaminasi atau penuh Anda mungkin terinfeksi. Sekarang, bagaimana mengetahui bahwa Anda memiliki cacing di dalam diri Anda?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Mia Chitra Dinisari
Terkini