SINARMAS SEKURITAS: Pernyataan The Fed Diprediksi Ikut Mendorong IHSG Hari Ini

Bisnis.com,30 Mar 2016, 08:47 WIB
Penulis: Gita Arwana Cakti

Bisnis.com, JAKARTA - Indeks harga saham gabungan (IHSG) diprediksi menguat pada perdagangan Rabu (30/3/2016).

Tim Riset Sinarmas Sekuritas memperkirakan indeks akan bergerak pada kisaran 4.739-4.817.

"IHSG diprediksi menguat dengan adanya indikasi the Fed masih akan bersikap dovish karena kekhawatiran terhadap resiko perlambatan ekonomi global," paparnya dalam riset.

Hal itu, lanjutnya, tercermin dari pidato kemarin malam Janet Yellen yang mengisyaratkan the Fed akan berhati-hati sebelum memutuskan kenaikan bunga walaupun data-data ekonomi AS cenderung menunjukkan pemulihan.

"Bargain-hunting diharapkan akan terjadi hari ini," tambahnya.

Pengumuman paket stimulus IX yang memudahkan penerbitan Dana Investasi Real Estate (DIRE)  diperkirakan akan memberikan sentimen positif terhadap sektor properti.

Selanjutnya, paket peningkatan pelayanan kesehatan nasional diharapkan akan membawa dampak positif ke saham-saham Farmasi BUMN.

Sedangkan, kita memprediksi efek mixed terhadap sektor perbankan terkait dengan pemberikan pinjamin murah untuk KUR berorientasi ekspor. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Gita Arwana Cakti
Terkini