MotoGP Argentina: Ada di Posisi Tujuh, Rossi Berharap Cuaca Lebih Bersahabat

Bisnis.com,02 Apr 2016, 12:51 WIB
Penulis: Thomas Mola
Valentino Rossi/Twitter

Bisnis.com, JAKARTA--Kondisi lintasan dan cuaca yang ekstrem membuat pembalap Yamaha, Valentino Rossi belum menemukan pengaturan terbaik. Pembalap Italia itu berharap cuaca di Gran Premio Motul de la República Argentina pada akhir pekan ini lebih bersahabat.

Pada free practice kedua jelang balapan MotoGP Gran Premio Motul de la República Argentina, The Doctor hanya mampu berada di urutan ketujuh.

"Kondisi yang sulit buat semua. Lintasan sangat kotor dan pada sore hari kami menjadi lebih baik, temperatur sangat tinggi sehingga sulit untuk mengatur kecepatan," ujarnya seperti dilansir dari halaman resmi MotoGP, Sabtu, (2/4/2016).

Rossi menuturkan ban depan bekerja kurang masimal sehingga membuat sangat sulit untuk mendapatkan kecepatan. Dia menegaskan timnya harus segera menemukan pengaturan terbaik sambil berharap lintaran menjadi lebih baik.

"Dan semoga cuaca yang lebih baik, lebih dingin tetapi tidak lembap," imbuhnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Andhika Anggoro Wening
Terkini