MotoGP: Ducati Tergetkan Podium di Texas

Bisnis.com,07 Apr 2016, 06:33 WIB
Penulis: Thomas Mola
Andrea Dovizioso dari Tim Ducati

Bisnis.com, JAKARTA--Dua pebalap Ducati menargetkan dapat mencatat hasil bagus pada balapan di Austin, USA pada akhir pekan ini. Kedua pembalap itu nampak penasaran untuk naik podium setelah beberapa kejadian yang membuat mereka gagal walaupun sepeda motor mereka dinilai sangat kompetitif.

Andrea Dovizioso mengatakan dirinya datang ke Austin dengan penuh percaya diri karena Ducati terbukti sangat kompetitif. Ducati mampu bertarung untuk mendapatkan podium.

"Pada 2014 dan 2015 saya berupaya untuk naik podium. Sirkuit Austin adalah salah satu yang saya suka, saya ingin tampil baik dan melanjutkan penampilan yang sudah kami tunjukkan sejauh ini," paparnya dalam keterangan resmi Ducati, Rabu (6/4/2016).

Hal senada diutarakan pembalap Ducati lainnya, Andrea Ianonne. Pembalap Italia itu mengatakan saat ini menjadi momen baik untuk fokus pada balapan. Tahun lalu, Ducati tampil tidak begitu baik sehingga tahun ini dirinya bertekad untuk tampil maksimal.

"Saya masih menyesal dan meminta maaf terkait apa yang terjadi di Termas di mana seharusnya kami bisa mendapatkan podium. Sekarang kami harus fokus pada balapan," tambahnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Mia Chitra Dinisari
Terkini