PD Perkebunan Margomulyo Panen Tebu Pertengahan Mei

Bisnis.com,04 Mei 2016, 06:18 WIB
Penulis: Sri Mas Sari
Petani Tebu Rakyat/Antara
Bisnis.com, KEDIRI -- Perusahaan Daerah Perkebunan Margomulyo, BUMD milik Pemkab Kediri, siap memanen tebu pertengahan bulan ini. 
 
Hasil panenan tebu dari lahan seluas 105 hektare itu akan menyuplai kebutuhan  buka giling Pabrik Gula Ngadirejo, Kecamatan Ngadiluwih. 
 
"Saya berharap kualitas tebu yang ada di PDP Margomulyo memiliki rendemen yang tinggi agar gula yang dihasilkan juga berkualitas bagus dan banyak," kata Direktur Utama PDP Margomulyo Wibowo dalam siaran pers Pemkab Kediri, Selasa (3/5/2016). 
 
Sebelum panen dilakukan, BUMD itu menggelar tasyakuran pagi tadi yang memang rutin dilaksanakan sebelum petik perdana hasil bumi. Dengan tasyakuran itu, hasil panen diharapkan meningkat dari tahun ke tahun. Sebagian besar masyarakat percaya tradisi itu merupakan bentuk harmonisasi antara manusia dengan alam.
 
Tasyakuran digelar di bawah Patung Lembu Suro area Taman Agro Margomulyo Gunung Kelud. Nasi tumpeng disajikan bersama dengan berbagai macam hasil bumi.

Adapun luas area perkebunan PDP Margomulyo sekitar 424 hektare. Seluruhnya berada di lereng Gunung Kelud. Selain tebu, tanah itu ditanami ketela, buah-buahan, cengkih, kopi, dan hortikultura. Setelah tebu, panen cengkih dan kopi siap menyusul dengan luas masing-masing 23 hektare dan 18 hektare.

Selain sektor perkebunan yang menjadi andalan, Margomulyo juga mengembangkan pariwisata dengan menambahkan fasilitas sirkuit offroad dan taman agro. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Mia Chitra Dinisari
Terkini