HARGA BATU BARA: Menyerah Di Zona Merah Seiring Pelemahan Minyak Mentah

Bisnis.com,04 Mei 2016, 07:44 WIB
Penulis: Renat Sofie Andriani
Batu bara/JIBI-Alby Albahi

Bisnis.com, JAKARTA - Harga batu bara ditutup di zona merah pada perdagangan Selasa (3/5/2016).

Pada perdagangan Selasa, harga batu bara ditutup dengan pelemahan sebesar 0,87% atau 0,40 poin ke US$45,45/metrik ton untuk kontrak Mei 2016.

Harga batu bara akhirnya melemah setelah berusaha bertahan di level yang sama selama dua hari berturut-turut sejak pelemahan sebesar 0,76% ke level US$45,85/metrik ton pada perdagangan Kamis (28/4/2016).

Pelemahan harga batu bara sejalan dengan melemahnya harga minyak mentah pada perdagangan Selasa.  

Harga minyak WTI kontrak Juni ditutup dengan pelemahan tajam sebesar 2,52% atau 1,13 poin ke US$43,65 per barel. Pada saat yang sama, patokan Eropa minyak Brent untuk kontrak Juli ditutup dengan penurunan signifikan sebesar 1,88% atau 0,86 poin ke US$44,97 per barel menjelang rilis data persediaan minyak AS yang diperkirakan mengalami penaikan.

Persediaan di Cushing, Oklahoma, yang merupakan pusat pengiriman WTI dan pusat penyimpanan minyak mentah AS diperkirakan meningkat 1,3 juta barel pekan lalu menurut survei.

“Masalah pasokan masih ada. Hal tersebut bukanlah sesuatu yang akan berubah. Sekarang orang-orang mulai mengkhawatirkan permintaan,” kata Michael Corcelli dari Alecander Alternative Capital LLC kepada Bloomberg, Selasa (3/5/2016).

Pergerakan harga batu bara di bursa Rotterdam*

Tanggal

US$/MT

3 Mei

45,45

(-0,87%)

2 Mei

45,85

(+0,00%

29 April

45,85

(+0,00%)

 

 

 

 

 

*Kontrak Mei 2016

Sumber: Bloomberg 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Bunga Citra Arum Nursyifani
Terkini