Aplikasi Layanan Dokter: HaloDoc Tawarkan Layanan Berobat Secara Online

Bisnis.com,11 Mei 2016, 20:37 WIB
Penulis: Nurudin Abdullah
Ilustrasi : Dokter/telegraph.co.uk

Bisnis.com, JAKARTA-MHealth Tech, perusahaan lokal Indonesia yang bergerak di bidang teknologi kesehatan dalam jaringan (daring) di bawah PT Polinasi Iddea Investama, terus mensosialisasikan layanan HaloDoc.

Jonathan Sudharta, Chief Executive Officer Polinasi Iddea Investama, mengatakan HaloDoc merupakan teknologi aplikasi konsultasi dokter online dalam smart phone yang memfasilitasi kemudahan akses dan interaksi antara dokter dan pengguna.

“Sebab, aplikasi HaloDoc dirancang untuk mempercepat dan menyederhanakan akses pelayanan kesehatan bagi masyarakat Indonesia,” katanya dalam siaran persnya, Rabu (11/5/2016).

Menurutnya fitur HaloDoc terdiri dari Consultations, di mana pengguna bebas memilih untuk menghubungi dokter melalui fitur video call, voice call atau chat sesuai dengan kebutuhan, spesialisasi dan tarif yang diinginkan.

Selanjutnya fitur Directory memfasilitasi pengguna agar dapat dengan cepat menemukan informasi yang akurat dan lengkap mengenai dokter, rumah sakit, dan klinik terdekat di sekitar mereka.

Adapun fitur berikutnya adalah Appointments yang menunjang pengguna agar dapat dengan mudah memesan dan membuat janji medis.

Dia menjelaskan aplikasi HaloDoc juga menaungi aplikasi Apotik Antar, platform digital yang menghubungkan pengguna dengan apotek resmi terdekat lengkap dengan layanan pengiriman obat yang cepat, aman dan nyaman.

Terintegrasi dalam aplikasi HaloDoc, lanjutnya, juga terdapat aplikasi Lab, yang memudahkan pengguna untuk memesan jasa uji laboratorium dari laboratorium resmi yang dapat dilaksanakan di mana saja.

Dengan demikian, HaloDoc yang berkantor di Jakarta itu memberikan solusi kesehatan yang  lengkap bagi para pengguna, karena para dokter yang tergabung dalam aplikasi itu terdaftar dalam Konsil Kedokteran Indonesia (KKI) dan mempunyai Surat Izin Praktek (SIP).

“HaloDoc dapat diunduh melalui App Store untuk  IOS, atau Google Play untuk Android,” tegasnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Saeno
Terkini