Hari Buku Nasional, IKAPI-KPK Programkan Buku Melawan Korupsi

Bisnis.com,12 Mei 2016, 18:17 WIB
Penulis: Azizah Nur Alfi
Perpustakaan daerah. /Antara

Kabar24.com, JAKARTA - Ikatan Penerbit Indonesia (Ikapi) menyiapkan sejumlah agenda untuk menyambut Hari Buku Nasional pada 17 Mei besok.

Ketua IKAPI Rosidayati Rozalina menyebutkan salah satu program yakni workshop kerjasama IKAPI dan KPK untuk menerbitkan buku antikorupsi.

Program ini mendorong para penerbit anggota Ikapi untuk menghasilkan buku-buku bertema antikorupsi. Program ini akan resmi dibuka pada 17 Mei bertepatan dengan HUT Ikapi dan Hari Buku Nasional.

Agenda lain yakni Gerakan 1.000 Buku untuk disabilitas yakni tuna netra. Gerakan 1.000 buku ini merupakan kerjasama IKAPI dengan Kemenko PMK. Adapula,  program donasi buku yang merupakan kerja sama IKAPI dengan Kemdikbud.

Rosidayati menilai tantangan industri perbukuan saat ini adalah bagaimana memanfaatkan momentum pasca Indonesia menjadi Guest of Honour di Frankfurt Book Fair 2015. Juga memanfaatkan momentum Gerakan Literasi Nasional yang sudah dicanangkan Kemdikbud.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fatkhul Maskur
Terkini