FIRST ASIA: IHSG Masih Akan Tertekan, Pelemahan Rupiah Jadi Fokus Pasar

Bisnis.com,25 Mei 2016, 05:55 WIB
Penulis: Gita Arwana Cakti
IHSG

Bisnis.com, JAKARTA -Indeks harga saham gabungan (IHSG) doprediksi masih melemah pada perdagangan Rabu (25/5/2016).

Tim Riset First Asia Capital memperkirakan indeks akan bergerak pada rentang support 4.680 dan resisten 4.745.

"Penutupan kemarin berada pada level terendah dan menebus low level hari sebelumnya. Indikator MACD masih menunjukkan tren pelemahan." paparnya.

Adapun indikator RSI juga dilihat masiih menunjukkan tren melemah.

Pelemahan rupiah masih akan menjadi perhatian pasar. Pasar juga menunggu sentimen positif dari Rating S&P dan kebijakan BI dalam menghadapi pelemahan rupiah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Gita Arwana Cakti
Terkini