BURSA EROPA 27 MEI: Stoxx Europe 600 Ditutup Naik 0,2%

Bisnis.com,28 Mei 2016, 06:25 WIB
Penulis: Newswire
Ilustrasi/Reuters

Bisnis.com, LONDON – Bursa Eropa menguat pada akhir perdagangan Jumat (27/5/2016) di tengah optimisme pemulihan ekonomi.

Indeks Stoxx Europe 600 menguat 0,2% pada penutupan perdagangan Jumat, dan menguat 3,4% sepanjang minggu ini.

Penguatan ini dipacu oleh makin dekatnya potensi penaikan suku bunga acuan AS dan membaiknya data ekonomi negeri itu pada kuartal pertama tahun ini.

Otto Waser, head of investment research di R&A Group Research & Asset Management, mengatakan potensi penaikan suku bunga AS telah diperkirakan dan dampaknya mulai terasa di pasar.

“Penaikan Fed Rate tidak mengubah apapun, namun memberi tambahan keyakinan bahwa perkembangan ekonomi AS berada di jalur yang tepat,” ujarnya seperti dikutip Bloomberg, Sabtu (28/5/2016).

Saham produsen baja Voestalpine AG melaju 2,7% di tengah menguatnya industri otomotif, saham perusahaan kesehatan Roche Holding AG melejit 4%. Sementara itu, penyedia saham satelit SES SA anjlok 10%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Bunga Citra Arum Nursyifani
Terkini