Telkom (TLKM) Batal Akuisisi Teleguam Holding

Bisnis.com,02 Jun 2016, 13:10 WIB
Penulis: Sukirno

Bisnis.com, JAKARTA - Emiten pelat merah PT Telekomunikasi Indonesia (Persero) Tbk. menegaskan pembatalan rencana akuisisi AP Teleguam Holding, Inc., dari Advantage Partners.

Andi Setiawan, Vice President Investor Relations Telkom, mengatakan perseroan dan Advantage Partners bersepakat untuk mengakhiri perjanjian terkait akuisisi Telkom terhadap kepemilikian Advantage Partners di AP Teleguam Holding.

"Dengan pengumuman ini, kedua belah pihak akan mengakhiri proses akuisisi, termasuk proses perijinan dengan committee on foreign investment di Amerika Serikat, team Telecom, dan Federal Communications Commision," ujarnya dalam keterbukaan informasi di PT Bursa Efek Indonesia, Kamis (2/6/2016).

Menurutnya, Adventage Partners akan tetap mempertahankan kepemilikannya di AP Teleguam Holding. Dipastikan, tidak ada dampak terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan atau kelangsungan usaha emiten bersandi saham TLKM tersebut.

AP Teleguam Holding Inc. merupakan perusahaan induk GTA Teleguam, salah satu operator telekomunikasi di Guam, pulau di utara Samudera Pasifik.

Sebelumnya, lewat akui sisi yang dilakukan anak usaha yakni Telekomunikasi Indonesia International USA Inc. (Telkom USA), PT Telekomunikasi Indonesia Tbk. (TLKM) ingin meningkatkan bisnis internasional.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Gita Arwana Cakti
Terkini