Kenalkan Produk Lokal, Disperindag Bali Gelar Demo IKM di PKB

Bisnis.com,13 Jun 2016, 16:35 WIB
Penulis: Natalia Indah Kartikaningrum
Berbagai macam produk unggulan yang kami tampilkan dalam PKB.

Bisnis.com, DENPASAR - Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Provinsi Bali menampilkan demo dari industri kecil dan menengah (IKM) dalam Pesta Kesenian Bali (PKB) ke-38 yang berlangsung mulai 11 Juni 2016 hingga 9 Juli 2016.

Ni Wayan Kusumawathi, Kepala Disperindag Provinsi Bali, mengatakan selain demo, berbagai macam produk unggulan khas Bali juga dipamerkan dalam kegiatan yang rutin digelar setahun sekali di Taman Budaya Bali tersebut.

“Berbagai macam produk unggulan yang kami tampilkan dalam PKB ini diantaranya seperti keramik, kain khas Bali, kerajinan kayu yang sudah mempunyai sertifikasi, dan ada juga kerajinan logam. Sedangkan demo yang kita tampilkan seperti demo pembuatan kain mulai dari benang kemudian diberikan pewarna alam, hingga menjadi sebuah kain tenun serta demo keramik,” ujarnya saat ditemui di Denpasar, Senin (13/6/2016).

Dia menambahkan demo produk yang ditampilkan tersebut bertujuan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat sehingga mereka tahu bagaimana cara membuat produk tersebut, mulai dari bahan baku, proses pembuatan, hingga menjadi sebuah produk unggulan.

“Mereka setiap hari melakukan demo tersebut terutama di malam hari ketika banyak pengunjung yang datang ke PKB. Ini juga sebagai edukasi bagi masyarakat luas dan sebagai inspirasi bagi masyarakat kita,” tuturnya.

Selain itu, pihaknya juga mengharapkan masyarakat agar melestarikan dan mencintai produk lokal Bali. “Produk lokal itu jangan ditinggal karena merupakan sebuah proses yang sebenarnya bisa dilakukan masyarakat asalkan mereka tekun mengerjakannya, serta masyarakat terinspirasi juga untuk mengerjakan kerajinan itu,” cetusnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fatkhul Maskur
Terkini