Blanc Tinggalkan PSG, Titip Kesuksesan untuk Emery

Bisnis.com,27 Jun 2016, 22:51 WIB
Penulis: M. Syahran W. Lubis
Laurent Robert Blanc/Reuters-Benoit Tessier

Bisnis.com, JAKARTA - Laurent Robert Blanc berharap penggantinya sebagai pelatih Paris Saint-Germain (PSG) dapat meraih sukses. Dia menyatakan hal itu ketika mengumumkan kepergiannya dari tim ibu kota Prancis itu pada Senin (27/6/2016).

Mantan pemain dan pelatih Timnas Prancis itu telah selama 3 tahun menukangi PSG. Dia mengantar klub tersebut meraih treble trofi domestik selama dua musim berturut-turut, 2014-2015 dan 2015-2016, namun manajemen klub memilih tidak mempertahankannya.

Kegagalannya di fase perempat final Liga Champions Eropa merupakan penyebab utama Blanc harus meninggalkan posisi terhormatnya sebagai pelatih kepala PSG. President Nasser Al-Khelaifi menyebut musim 2015-2016 sebagai kegagalan.

Hal serupa pula yang membuat bos dari Timur Tengah itu tidak memperpanjang ‘monster’ lini depan Zlatan Ibrahimovic. Bomber Swedia berdarah Bosnia-Kroasia itu membawa PSG juara Ligue 1 dalam empat musim kehadirannya, tapi kontraknya yang habis pada akhir musim 2015-2016 tak diperpanjang.

“Kerja sama saya dengan PSG berakhir hari ini. Terima kasih kepada semua yang telah bekerja sama dengan saya selama ini. Saya berharap yang terbaik bagi PSG, suporter, dan penggabti saya nanti,” kata pelatih berusia 50 tahun itu.

Mantan pelatih klub La Liga Spanyol Sevilla Unai Emery Etxegoien akan menggantikan tugas Blanc mengasuh klub berjuluk Les Parisiens. Emery datang ke Paris dengan predikat mentereng sebagai pelatih satu-satunya di dunia yang bisa membawa sebuah klub juara Liga Europa tiga musim secara beruntun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Syahran W. Lubis
Terkini