Inilah Alternatif Tempat Liburan Akhir Pekan

Bisnis.com,22 Jul 2016, 18:27 WIB
Penulis: Nurudin Abdullah
Penari Singo Barong dan Klonosewandono menampilkan seni tari Reog Ponorogo. Ilustrasi/Antara

Bisnis.com, JAKARTA-Taman Mini Indonesia Indah di Jakarta menyajikan pertunjukan kolaborasi Reog Ponorogo dan Wayang Kulit Madya untuk menghibur para pengunjung pada akhir pekan ini.

Pengelola Taman Mini Indonesia Indah (TMII) menampilkan pertunjukan kolaborasi dua jenis kesenian tersebut pada Sabtu (23/7/2016) mulai pukul 20.00 WIB di panggung Candi Bentar, Parkira Selatan TMII.

Pada hari yang sama, juga diselenggarakan acara pentas seni anak dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional yang berlangsung di wahana Istana Anak-Anak Indonesia, pada pagi hingga siang hari.

Sedangkan pada Minggu (24/7/2016) mulai pagi pukul 10.00 WIB, di anjungan Jawa Tengah TMII akan digelar pentas duta seni Kabupaten Tegal dengan menampilkan ketoprak yang mengangkat cerita Bagus Suwanda.

Selain menyaksikan pertunjukan itu para pangunjung dapat melihat koleksi museum di lingkungan TMII seperti museum Bayt Alquran dan Istiqlal, museum Transportasi, museum Dunia Komodo, serta museum Listrik dan Energi.

Selanjutnya museum Keprajuritan, museum Serangga, museum Asmat, museum Olahraga, museum Timor Timur, museum Purna Bhakti Pertiwi, museum Prangko, museum Pusaka dan museum Indonesia.  

Juga taman Persahabatan Negara-Negara Non Blok, Apotik Hidup, taman Manasik Haji serta wahana flora- fauna taman Reptilia, Kupu-kupu, Dunia Air Tawar, Bekisar, Bunga dan Keong Emas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Martin Sihombing
Terkini