SAMUEL SEKURITAS: IHSG Diprediksi Melemah Mengikuti Bursa Global dan Asia

Bisnis.com,26 Jul 2016, 09:24 WIB
Penulis: Riendy Astria
Suasana di sebuah kantor sekuritas /JIBI-Rahmatullah

Bisnis.com, JAKARTA— PT Samuel Sekuritas memprediksi indeks harga saham gabungan (IHSG) hari ini, Selasa (26/7/2016) berpeluang melemah mengikuti bursa global dan Asia.

Riset PT Samuel Sekuritas menyatakan sentimen negatif dari bursa AS turut menyebabkan bursa regional Asia pada pagi ini dibuka melemah, terlebih para pelaku pasar juga menantikan hasil keputusan pertemuan Bank of Japan pada minggu ini.

“Dari dalam negeri, kami memprediksi IHSG berpeluang melemah, mengikuti bursa global dan Asia,” tulis riset tersebut, Selasa (26/7/2016).

Melemahnya harga minyak dunia dan juga sikap para investor yang kemungkinan wait and see menjelang rilis laporan keuangan semester I/2016 pada akhir bulan ini turut berpotensi melemahkan pergerakan IHSG pada hari ini.

Data Bloomberg menunjukkan IHSG pada pukul 09.17 WIB tercatat melemah 10,05 poin atau -0,19% di level 5.210,75.

Highlights

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Gita Arwana Cakti
Terkini