Prediksi Cuaca: Ibu Kota Provinsi Pulau Jawa Dirundung Awan

Bisnis.com,30 Jul 2016, 13:00 WIB
Penulis: Gloria Natalia Dolorosa
Cuaca berawan/flickr.com

Bisnis.com, JAKARTA - Lima ibu kota provinsi di Pulau Jawa pada hari ini dan besok dirundung awan hingga diguyur hujan sedang.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika memprediksi Bandung pada hari ini, Sabtu (30/76/2016), dan besok diselimuti cuaca serupa, yakni berawan dengan suhu 19 derajat celcius sampai 30 derajat Celcius dan kelembaban 56%-91%.

Tetangga terdekatnya, yakni Jakarta, diprediksi berawan pada hari ini dengan suhu sekitar 24 derajat Celcius hingga 34 derajat Celcius. Kelembaban diperkirakan 69%-93%.

Esok hari, Minggu (31/7/2016), Jakarta bakal diguyur hujan sedang dengan perkiraan suhu sekitar 23 derajat Celcius sampai 34 derajat Celcius dan kelembaban berkisar 68%-95%.

Tidak jauh dari Jakarta, Tangerang diprediksi berawan pada hari ini dengan suhu sekitar 24 derajat Celcius sampai 34 derajat Celcius dan kelembaban 60%-90%. Besok, hujan ringan bakal mengguyur ibu kota Banten itu. Suhu sekitar 24 derajat Celcius hingga 34 derajat Celcius dan kelembaban 60%-95%.

Sementara itu, Semarang pada hari ini diprediksi diguyur hujan ringan dengan suhu sekitar 25 derajat Celcius hingga 33 derajat celcius dan kelembaban 65%-90%. Esok hari, cuaca ibu kota Jawa Tengah itu diperkirakan berawan dengan suhu 25 derajat celcius hingga 33 derajat Celcius dan kelembaban 60%-90%.

Surabaya, ibu kota Jawa Timur, pada hari ini dan besok diperkirakan berawan dengan suhu sekitar 25 derajat Celcius sampai 34 derajat celcius dan kelembaban sekitar 54%-90%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fatkhul Maskur
Terkini