Ratusan Bangunan Liar di Kali Pedok Tebet Dibongkar

Bisnis.com,03 Agt 2016, 15:36 WIB
Penulis: Newswire
Ilustrasi/Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Pihak Kecamatan Tebet, Jakarta Selatan menertibkan 121 bangunan liar di atas Kali Pedok yang melintasi empat RW di Kelurahan Menteng Dalam.

"Ada 121 bangunan berhasil kita tertibkan hingga hari ini dan terus berlanjut. Semuanya ada di RW 03, 09, 10 dan 11," ujar Mahludin, Camat Tebet, Rabu (3/8).

Menurut Mahludin, bangunan di atas kali tersebut rata-rata dibangun warga sebagai tambahan. Seperti untuk dapur, toilet gantung, dan kandang unggas.

"Sosialisasi sudah kita lakukan, SP satu sampai tiga juga sudah kita kirimkan. Yang bandel kita bongkar tetapi banyak juga yang sukarela membongkar sendiri bangunannya. Kita siap membantu jika dibutuhkan tenaga kita," tandasnya.

Penertiban bangunan tersebut sebagai langkah untuk menormalisasi Kali Pedok yang saat ini sudah menyempit dan banyak sampah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Andhika Anggoro Wening
Terkini