Bisnis.com, JAKARTA - Kementerian BUMN dan PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) bakal menyiapkan program elektrifikasi atau penyambungan listrik ke 41.000 rumah milik masyarakat kurang mampu.
Program elektrifikasi itu akan dilakukan di 412 kabupaten di seluruh Indonesia. Menteri BUMN Rini Soemarno mengatakan listrik merupakan tanggung jawab PLN. Kendati demikian, penyambungan listrik ke rumah-rumah membutuhkan biaya.
“Jadi tidak bisa ditanggung PLN sendiri. Jadi akan ada 41.000 rumah yang akan kita sambungkan listriknya,” kata Rini di Gedung Kementerian BUMN, Jumat (12/8/2016).
Kegiatan elektrifikasi itu merupakan salah satu dari 7 rangkaian kegiatan Program Bina Lingkungan atau corporate social responsibility yang diselenggarakan oleh BUMN sebagai bagian dari menyambut peringatan hari proklamasi 17 Agustus.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel