Resmi Beroperasi, Four Points by Sheraton Jakarta Optimis Mampu Bersaing

Bisnis.com,23 Agt 2016, 06:47 WIB
Penulis: Ropesta Sitorus
Hotel. /Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA-Jaringan operator hotel internasional Starwood Hotels & Resorts bersama PT Thamrin Express Indonesia, salah satu anak usaha Mayapada Group, meresmikan pembukaan hotel Four Points by Sheraton Jakarta.

Regional Director of Human Resources South East Asia Starwood Hotels & Resorts Emma Jones mengatakan hotel terserbut adalah Four Points by Sheraton pertama yang dikelola jaringan tersebut di Jakarta.

"Ini adalah hotel keenam yang kami perkenalkan dalam 12 bulan terakhir sejak kami membawa merek ini ke Indonesia," katanya dalam sambutan saat peresmian hotel bersama Victoria Tahir, selaku pemilik hotel tersebut, di Jakarta, Senin (22/8).

General Manager Four Points by Sheraton Boma Prasetyo merinci kelima hotel Four Points lainnya tersebar di sejumlah kota besar di Tanah Air seperti Bali (2 unit), serta Surabaya, Bandung, Makassar masing-masing satu unit.

Adapun, segmen pasar yang ingin dibidik untuk hotel bintang empat ini adalah pelaku bisnis yang kerap bepergian serta kalangan wisatawan. Estimasi perbandingan keduanya sebesar 70% : 30%.

"Di Jakarta memang persaingan di bisnis perhotelan sudah cukup ramai, tetapi kami melihat demand untuk bintang empat masih cukup besar dan menjanjikan," ujarnya.

Kendati sejumlah pelaku bisnis perhotelan mengklaim bahwa persaingan sudah semakin ketat dan tingkat okupansi cenderung menurun, Boma optimistis pasar untuk hotel tersebut akan terbuka luas.

"Rata-rata okupansi kompetitor yang ada di area Thamrin sekitar 60%:70%. Kami yakin masih bisa bersaing karena lokasi kami paling strategis dan ada persis di pinggir jalan," ujarnya.

Dia menjelaskan area hotelnya cukup dekat dengan wilayah perkantoran yang diisi perusahaan multinasional, kantor kedutaan, pusat perbelanjaan, toko, restoran dan bar. Selain itu area hotel juga mudah dijangkau dari pusat-pusat wisata seperti kawasan Monas, Kota Tua, hingga Ancol.

Hotel Four Points by Sheraton Jakarta berdiri di jalan Thamrin, tepatnya di Menara Topas, lahan properti milik Mayapada Group. Proses konstruksi hotel ini dimulai sejak September tahun lalu dan sudah mulai beroperasi sejak 15 Agustus lalu.

Bangunan tersebut terdiri dari dua bagian besar yakni area hotel meliputi lantai 1-11, serta area perkantoran yang disewakan yang ada di lantai 12-16. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Mia Chitra Dinisari
Terkini