BJB Rencanakan Ekspansi Anorganik Tahun Depan

Bisnis.com,25 Agt 2016, 19:37 WIB
Penulis: Surya Rianto
Ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA -- PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk. merencanakan ada ekspansi pertumbuhan anorganik pada tahun depan.

Ahmad Irfan, Direktur Utama Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten, mengatakan pada 2017 perseroan berencana melakukan ekspansi dari segi anorganik. Perseroan melihat peluang untuk mengakuisisi perusahaan pembiayaan maupun asuransi.

“Potensi akuisisi bank masih dilihat, saat ini kami belum masukkan ke Rencana Bisnis Bank (RBB). Nanti, kami akan masukkan untuk RBB 2017 pada November tahun ini,” tuturnya.

Dia pun menambahkan dalam rencana anorganik itu, perseroan cenderung akan melakukan skema akuisisi ketimbang membuat baru. Alasannya, perseroan ingin langsung memiliki anak usaha yang sudah punya pangsa pasar.

“Semua peluang akan kami jajaki, selain itu dari segi anak usaha yang sudah ada sekarang juga tetap dikembangkan. Seperti, 32 bank perkreditan rakyat (BPR) yang kami kelola saat ini dan bank syariah yang kinerjanya juga sudah makin bagus,” tambahnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Saeno
Terkini