Minim Pemanfaatan, P-DPLK Kampanyekan Sadar Pensiun

Bisnis.com,28 Agt 2016, 12:03 WIB
Penulis: Oktaviano DB Hana
OJK mendorong industri dana pensiun gelar lebih banyak program/Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Kesadaran masyarakat tentang pentingnya program dana pensiun dinilai masih sangat rendah.

Nur Hasan Kurniawan, Wakil Ketua Perkumpulan Dana Pensiun Lembaga Keuangan (P-DPLK), menjelaskan hingga saat ini baru sekitar lima juta orang yang memanfaatkan layanan tersebut.

"Padahal ada sekitar 250 juta masyarakat Indonesia. Pemanfaatan masih sangat jauh sekali," ujarnya di sela-sela kegiatan kampanye #SadarPensiun, Minggu (28/8/2016).

Karena itu, Nur Hasan menuturkan pihaknya akan gencar melakukan kampanye untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang program pensiun. Dia mencontohkan kegiatan jalan sehat yang dilakukan P-DPLK tepat pada saat hari bebas kendaraan bermotor atau car free day di Jakarta.

Kegiatan ini pun, sebutnya, menjadi yang pertama dalam rangkaian seremoni menyambut pension dayyang akan pertama kali diperingati pada 20 April 2017.

"Tahun depan, 20 April 2016 kan sudah ditetapkan hari pensiun. Selain jalan sehat berbagai kegiatan lain akan dilaksanakan untuk menyambut hari itu," ungkapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Mia Chitra Dinisari
Terkini