RELIANCE SECURITIES: Pidato Yellen Beri Efek Signifikan, IHSG Coba Rebound

Bisnis.com,30 Agt 2016, 06:52 WIB
Penulis: Linda Teti Silitonga
IHSG mencoba rebound./.Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA-- PT Reliance Securities memprediksi indeks harga saham gabungan pada perdagangan Selasa (30/8/2016) bergerak mixed dan mencoba untuk rebound.

Analis Reliance Securities Lanjar Nafi mengatakan kemarin IHSG kembali break out support MA7 namun berhasil tertahan pada support MA25 pada kisaran level 5.370. Indikator stochastic yang bearish terkonsolidasi dibarengai tekanan momentum bearish yang cukup kuat dari RSI membuat probabilitas reboundnya IHSG cukup kecil di mana signal rebound hanya ada pada tertahannya pada support MA25.

"Sehingga diperkirakan IHSG akan bergerak mixed mencoba mengkonfirmasi rebound pada MA25 dengan range pergerakan 5.350-5.455," katanya dalam riset.

Kemarin, IHSG tertekan dengan diwarnai aksi jual dengan ditutup melemah -68,07 poin sebesar -1,25% di level 5.370,76 dengan volume moderate. Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS yang melemah 0,42% menjadi faktor kekhawatiran investor asing di mana pada kemarin asing melakukan aksi jual berish sebesar Rp151,4 miliar.

"Efek yang cukup signifikan dari hasil pidato The Fed yang mengarah pada kenaikan suku bunga bulan september menjadi faktor utama penekan IHSG."

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Riendy Astria
Terkini