Ini Dia Spesifikasi & Harga Asus ZenFone 3 Deluxe

Bisnis.com,09 Sep 2016, 00:34 WIB
Penulis: Yanita Petriella
Salah satu produk Asus/Reuters-Pichi Chuang

Bisnis.com, NUSA DUA - Asus kembali meluncurkan produk baru andalannya yakni smartphone android ZenFone 3. Namun, kali ini peluncuran ZenFone 3 tak sendirian. Pasalnya Asus mengeluarkan lima jenis variannya termasuk yang premium, Asus ZenFone 3 Deluxe.

Setiap detail pada ZenFone 3 Deluxe mencerminkan keindahannya dimana teknik konstruksi dan kecanggihan teknologi bergabung untuk menciptakan smartphone berbahan keseluruhan dari metal dengan antena yang tidak hanya bersembunyi tetapi benar-benar tidak kelihatan. Ketebalan smartphone ini hanya 4.2 mm saja dengan design all metal unibody dan diamond cut yang indah.

ZenFone 3 Deluxe ini memiliki kamera 23 megapixel dengan Tritech Auto-Focus beserta memori 6GB.

Dengan teknologi super AMOLED yang sangat jernih, resolusi Full HD 1920 x 1080, kontras 3.000.000:1 dan gamut warna yang melebihi NTSC 100%, semua ditampilkan oleh layar ZenFone 3 Deluxe terlihat nyata seperti objek aslinya.

Prosesor ZenFone 3 yakni Snapdragon 821 series dengan memori 6GB dan performa grafis berkelas desktop Adreno 530.

Smartphone ini memiliki koneksi 4G LTE ultracepat hingga 600 Mbps, port USB type C, pemindai sidik jari super cepat, dan teknoloyi fast charging yang dapat mengisi daya hingga 60% dalam 39 menit.

Ada 3 jenis ZenFone 3 Deluxe yakni seri 5.5 dengan ram 4GB, seri 5.7 dengan ram 6GB yang memori 64GB dan seri 5.7 dengan ram 6GB yang memoriya 256 GB. Harga ZenFone 3 Deluxe yakni Rp6,09 juta untuk seri 5.5, senilai Rp9,09 juta untuk seri 5,7 yang memori 64 GB. Sementara untuk seri 5,7 bermemori 256 GB dibanderol harga Rp11,09 juta. Ketiga jenis ZenFone 3 Deluxe akan tersedia pada Desember di Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Syahran W. Lubis
Terkini