Badai Malakas Intai Jepang Ratusan Penerbangan Dibatalkan

Bisnis.com,20 Sep 2016, 13:23 WIB
Penulis: Juli Etha Ramaida Manalu
Ilustrasi badai

Kabar24.com,JAKARTA—Badai kuat yang menerjang wilayah barat daya Jepang pada Selasa (20/9/2016) membawa serta hujan lebat yang berujung  banjir dan memaksa pembatalan penerbangan serta menyebabkan otoritas lokal mengeluarkan saran evakuasi bagi lebih dari 600.000 penduduk

Pusat Meteorologi Jepang seperti dikutip dari Reuters, Selasa (20/9/2016) mengatakan badai Malakas diprediksi akan mengarah ke timur laut di sepanjang pantai pasifik Jepang memenuju Tokyo sebelum akhirnya tiba di Samudra Pasifik pada Rabu pagi (21/9/2016)

Saran evakuasi  dikeluarkan bagi enam perfektur di wilayah barat Jepang termasuk Kumamoto yang baru saja bangkit pasca serangan gempa bumi yang melanda wilayah tersebut pada awal tahun ini.

Lembaga berita Jiji menyebutkan dua orang mengalami luka ringan di wilayah selatan Kyushu, sementara BHK melaporkan lebih dari 100 penerbangan telah dibatalkan.

Badan meteorologi memprediksi hujan lebat akan melanda pesisir Pasifik Jepang hingga Selasa malam. Lembaga tersebut juga mengingatkan akan potensi bahaya banjir, longsor lumpur dan gelombang tinggi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Rustam Agus
Terkini