INDOSURYA: Dalam Fase Konsolidasi, Peluang Penguatan IHSG Terbuka

Bisnis.com,27 Sep 2016, 05:45 WIB
Penulis: Riendy Astria
Suasana di sebuah kantor sekuritas/JIBI-Dedi Gunawan

Bisnis.com, JAKARTA-- PT Asjaya Indosurya Securities memprediksi indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan Selasa (27/9/2016) masih berada dalam fase konsolidasi.

Analis Asjaya Indosurya William Surya Wijaya mengatakan pergerakan IHSG pada hari ini masih dalam fase konsolidasi dengan penguatan yang berpeluang cukup besar.

Indeks diprediksi ada di level support 5.336 dan resisten 5.421 yang perlu ditembus. 

"Agar dapat memperkokoh pola kenaikan jangka pendek.  Hari ini IHSG berpotensi menguat, " katanya dalam riset.

Adapun,  saham pilihan hari ini a.l BBNI,  TLKM,  HMSP,  BBCA,  UNVR, PGAS,  JSMR,  ADHI dan ASRI. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Gita Arwana Cakti
Terkini