Hari Ini, BTPN Bayar Bunga Obligasi Senilai Rp19,12 Miliar

Bisnis.com,03 Okt 2016, 09:51 WIB
Penulis: Riendy Astria
BTPN. /Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA— PT Bank Tabungan Pensiunan Nasional Tbk. (BTPN) membayar bunga obligasi senilai Rp19,12 miliar hari ini, Senin (3/10/2016).

Berdasarkan keterbukaan informasi yang dipublikasikan Senin (3/10/2016) dijelaskan bahwa sehubungan dengan adanya penerbitan obligasi BTPN, yakni Obligasi Berkelanjutan III Bank BTPN Tahap I/2016 seri A dan Seri B masing-masing senilai Rp700 miliar dan Rp300 miliar, maka hari ini jadwal jatuh tempo pembayaran bunga obligasi pertama.

Adapun untuk Obligasi Berkelanjutan III Bank BTPN Tahap I Tahun 2016 seri A bunga obligasi yang dibayarkan adalah Rp13,12 miliar, sedangkan untuk seri B adalah senilai rp6 miliar. Dengan demikian, total bunga yang dibayarkan adalah Rp19,12 miliar.

Kedua obligasi tersebut mendapatkan peringkat AAAidn dari Fitch Ratings yang diberikan pada 21 Januari 2016. Obligasi seri A jatuh tempo pada 11 Juli 2017 dengan tingkat bunga 7,5%. Sedangkan untuk seri B jatuh tempo pada 1 Juli 2019 dengan tingkat bunga 8%.

 

 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Bunga Citra Arum Nursyifani
Terkini