BRISyariah Berencana IPO pada 2018

Bisnis.com,12 Okt 2016, 18:27 WIB
Penulis: Ihda Fadila

Bisnis.com, JAKARTA— PT Bank BRISyariah berencana menambah permodalan kembali setelah menerbitkan sukuk mudharabah subordinasi senilai Rp1 triliun yang baru saja dilakukan.

Direktur Operasi BRISyariah Wildan mengatakan perseroan pun berencana untuk kembali menambah permodalan melalui skema intial public offering (IPO).

“2018 nanti kami mau IPO, sekarang fokusnya sukuk dan IPO ini. IPO nanti bisa menambah tier-1,” katanya saat konferensi pers mengenai penawaran umum sukuk mudharabah subordinasi I Bank BRISyariah Tahun 2016, Rabu (12/10/2016).

Seperti diketahui, BRI Syariah telah melakukan penawaran umum sukuk mudharabah subordinasi I Bank BRISyariah Tahun 2016 dengan jumlah dana sebanyak-banyaknya sebesar Rp1 triliun. Aksi korporasinya ini dilakukan guna memperkuat permodalan perseroan.

Wildan mengatakan dengan penerbitan sukuk tersebut, CAR perseroan akan meningkat menjadi 21,21%. Per Juni 2016, CAR BRISyariah tercatat sebesar 14,06%.

Menurutnya, peningkatan CAR ini akan langsung dimanfaatkan untuk mengoptimalkan pembiayaan. Adapun per September 2016, pembiayaan BRISyariah mencapai Rp17,7 triliun. Hingga akhir tahun ini, pembiayaan BRISyariah diperkirakan bisa mencapai Rp18,8 triliun.

Sementara itu, Direktur Utama BRISyariah Mochamad Hadi Santoso mengatakan dengan IPO yang akan dilakukan itu, perseroan ingin kembali menambah permodalan sekitar Rp1 triliun.

Adapun per Juni 2016, modal inti (tier 1) BRI Syariah tercatat sebesar Rp2,3 triliun, sedangkan modal pelengkap (tier 2) sebesar Rp119,82 miliar. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Rustam Agus
Terkini