PILKADA DKI 2017: Agus Dapat Nomor Urut 1, Ahok Nomor 2, Anies Nomor 3

Bisnis.com,25 Okt 2016, 21:04 WIB
Penulis: Linda Teti Silitonga
Mendagri Tjahjo Kumolo (kanan) berfoto bersama dengan pasangan cagub-cawagub DKI Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono (ketiga kiri) dan Sylviana Murni (tengah), Anies Baswedan (ketiga kanan) dan Sandiaga Uno (kedua kanan), tim sukses Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat yakni TB Ace Hasan Syadzzily (kiri) dan Prasetyo Edi (kedua kiri) usai rapat pleno KPUD DKI Jakarta di Balai Sudirman, Jakarta, Senin (24/10)./Antara

Bisnis.com, JAKARTA- Nomor urut tiga pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DIK Jakarta telah ditetapkan malam ini, Selasa (25/10/2016).

Seperti diketahui pada Pilkada DKI Jakarta 2017 ada tiga pasangan calon gubernur dan calon wakil gubernur, yakni Anies Baswedan-Sandiaga Uno, Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat dan Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni.

Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni mendapat nomor urut satu.

Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat mendapat nomor urut dua.

Anies Baswedan-Sandiaga Uno mendapat nomor urut tiga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Linda Teti Silitonga
Terkini