BURSA JEPANG 27 OKTOBER: Kinerja Emiten Negatif, Topix Tergelincir dari Level Tertinggi Enam Bulan

Bisnis.com,27 Okt 2016, 15:14 WIB
Penulis: Aprianto Cahyo Nugroho
Seorang pejalan kaki memotret display indeks di Jepang. Reuters/Thomas Peter

Bisnis.com, JAKARTA – Bursa saham Jepang ditutup melemah dari level tertinggi enam bulan terakhir menyusul laporan kinerja emiten yang mengecewakan.

Indeks topix ditutup melemah 0,1% ke level 1.382,01, sedangkan indeks Nikkei 225 ditutup melemah 0,3% ke level 17.336,42.

Sementara itu, nilai tukar yen Jepang terpantau melemah 0,15% atau 0,16 poin ke 104.63 per dolar pada pukul 14.12 WIB setelah dibuka turun tipis 0,01% atau 0,01 poin di posisi 104,48.

Indeks Topix juga turun dari level tertinggi sejak 27 April, setelah sebelumnya berfluktuasi dalam kisaran sempit. Investor terus memperhatikan laporan kinerja emiten untuk mengukur kesehatan perusahaan di Jepang, dengan lebih dari 350 emiten yang terdaftar di indeks merilis laporan keuangan pekan ini.

"Meskipun hanya ada sedikit alasan bagi investor untuk terus membeli saham Jepang, jika bursa jatuh, ada ekspektasi Bank of Japan akan membeli dan sulit untuk dijual kembali," kata Seiichi Miura, analis Mitsubishi UFJ Morgan Stanley Securities Co., seperti dikutip Bloomberg.

Canon menjadi hambatan terbesar pada Indeks indeks dengan pelemahan hingga 3% setelah produsen peralatan elektronik ini memangkas perkiraan laba operasional.

Adapun saham Orix menjadi pendorong utama indeks Topix dengan penguatan 8,3% setelah meningkatkan dividend dan mengumumkan rencana buyback saham.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Bunga Citra Arum Nursyifani
Terkini