INDOSURYA SECURITIES: Rilis Data Ekonomi, Laporan Keuangan, dan Harga Komoditas Pengaruhi Pergerakan IHSG Hari Ini

Bisnis.com,31 Okt 2016, 07:29 WIB
Penulis: Riendy Astria
Nasabah mengamati pergerakan indeks harga saham gabungan di sebuah bank, di Jakarta, Senin (25/7)./JIBI-Dwi Prasetya

Bisnis.com, JAKARTA - PT Asjaya Indosurya Securities memprediksi indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan Senin (31/10/2016) bergerak menguat seiring adannya sentimen positif dari domestik dan global.

Analis Indosurya William Surya Wijaya mengatakan kondisi pola pergerakan IHSG masih dipengaruhi oleh penantian terhadap rilis data perekonomian awal bulan, laporan kinerja emiten kuartal III/2016, serta fluktuasi harga komoditas.

Selain itu,  rilis data pertumbuhan ekonomi Indonesia juga merupakan salah satu hal yang dinanti oleh investor. Melihat kondisi perekonomian yang memiliki kecenderungan stabil tentunya hal ini dapat memberikan sentimen positif terhadap pola gerakan IHSG.

"Terutama di pekan ini yang merupakan awal bulan November di tahun 2016, potensi pergerakan masih menunjukkan penguatan lanjutan," katanya dalam riset.

Sejumlah saham pilihan hari ini a.l BBNI, PGAS, ADHI, JSMR, BBCA, UNVR PWON, KLBF, dan TLKM.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Bunga Citra Arum Nursyifani
Terkini