Gagal Tambah Gol, Messi & Suarez Masih Top Skor La Liga

Bisnis.com,31 Okt 2016, 17:33 WIB
Penulis: M. Syahran W. Lubis
Luis Suarez (kiri) dan Lionel Messi/Reuters-Albert Gea

Bisnis.com, JAKARTA - Dua bomber FC Barcelona, Lionel Messi dan Luis Suarez, masih menempati posisi paling atas daftar pencetak gol sementara Divisi Primer La Liga Spanyol meski gagal menambah gol ketika klub Katalan itu menang 1-0 atas Granada.

Gol semata wayang dalam pertandingan pekan ke-10 La Liga tersebut dicetak oleh Rafael ‘Rafinha’ Alcantara, pemain asal Brasil, ketika babak kedua baru memasuki menit ke-3.

Meski begitu, Messi, asal Argentina, dan Suarez yang berkebangsaan Uruguay tetap menjadi top skor sementara dengan masing-masing telah sebanyak tujuh kali menjebol gawang lawan sepanjang Divisi Primer La Liga musim ini.

Menguntit di bawah dua pemain Barca itu ialah striker Atletico Madrid Antoine Griezmann dan pemain Celta Vigo Iago Aspas. Griezmann sendiri gagal mencetak gol saat Atletico menghantam Malaga 4-2 meski dia diturunkan selama 61 menit oleh pelatih Diego Simeone.

Adapun Aspas mengontribusi dua gol saat Celta Vigo bermain imbang 3-3 melawan tuan rumah Las Palmas.

Berikut daftar pencetak gol sementara Divisi Primer La Liga Spanyol hingga Senin (31/10/2016):

7 Gol: Lionel Messi (Barcelona), Luis Suarez (Barcelona)

6 Gol: Antoine Griezmann (Atletico Madrid), Iago Aspas (Celta Vigo)

5 Gol: Aritz Aduriz (Athletic Bilbao), Yannick Carrasco (Atletico Madrid), Kevin Gameiro (Atletico Madrid), Rafinha (Barcelona), Cristiano Ronaldo (Real Madrid), Willian Jose (Real Sociedad), Nicola Sansone (Villarreal)

4 Gol: Deyverson Acosta (Deportivo Alaves), Pedro Leon (Eibar), Neymar da Silva Jr. (Barcelona), Kevin-Prince Boateng (Las Palmas), Sandro Ramirez (Malaga), Sergio Leon (Osasuna), Roberto Torres (Osasuna), Gerard Moreno (Espanyol), Ruben Castro (Real Betis), Karim Benzema (Real Madrid), Luciano Vietto (Sevilla).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Syahran W. Lubis
Terkini