Bisnis Kartu Kredit, Bank Mega Prediksi Outstanding Tumbuh Tipis

Bisnis.com,10 Nov 2016, 20:26 WIB
Penulis: Surya Rianto

Bisnis.com, JAKARTA -- PT Bank Mega Tbk. melihat pertumbuhan outstanding kartu kredit perseroan tidak akan terlalu signifikan pada tahun ini.

Dodit W. Probojakti, Direktur Bank Mega, menyebutkan secara pertumbuhan outstanding sampai akhir tahun ini diperkirakan tumbuh tipis sekitar 2% sampai 3% menjadi Rp8,1 triliun dibandingkan dengan tahun lalu yang senilai Rp7,9 triliun.

“Pertumbuhan yang tipis itu disebabkan seiring perlambatan kredit bank secara umum,” sebutnya kepada Bisnis pada Kamis (10/11).

Untuk segi transaksi, bank dengan kode  emiten MEGA itu memprediksi mampu tumbuh 9,5% menjadi Rp7,35 triliun dibandingkan dengan tahun lalu yang senilai Rp6,71 triliun.

Dodit pun mengakui karakter kartu kredit perseroan berbeda dengan bank lain. Pasalnya, mayoritas transaksi dilakukan untuk belanja di supermarket maupun pusat perbelanjaan yang masih satu grup dengan CT Corpora, seperti Carrefour dan Transmart.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Rustam Agus
Terkini