AKSI KORPORASI: Bank Artha Graha Terbitkan Saham Baru 6 Desember 2016

Bisnis.com,28 Nov 2016, 12:13 WIB
Penulis: Gloria Natalia Dolorosa
Bank Artha Graha/artagraha.net

Bisnis.com, JAKARTA - PT Bank Artha Graha Internasional Tbk. akan menerbitkan saham baru dalam rangka rights issue pada 6 Desember 2016. 

Emiten perbankan bersandi saham INPC itu akan menggelar penawaran umum terbatas/ PUT V dalam rangka penerbitan hak memesan efek terlebih dahulu (HMETD) atau rights issue.

Dalam aksi ini, Bank Artha Graha akan menerbitkan 2,71 miliar saham baru dengan rasio pembagian HMETD 29 saham lama akan mendapat enam HMETD. Tiap pemegang satu HMETD berhak membeli satu saham INPC di nilai nominal Rp110,88 dengan harga pelaksanaan Rp111 per saham.

Berdasarkan pengumuman di Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) pada Senin (28/11/2016), listing rights issue dilakukan pada 7 Desember 2016. Jatuh tempo rights issue 14 Desember 2016 dan expire pada 15 Desember 2016.

Tiap enam saham baru melekat 10 waran seri I. Tiap waran Seri I dapat membeli satu saham biasa dengan harga pelaksanaan Rp111 per saham. Waran akan diterbitkan pada 9 Desember 2016 dan pencatatan pada 7 Desember 2016.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Bunga Citra Arum Nursyifani
Terkini