Dukung Produktivitas Kopi Indonesia, SCAI Gelar Expo

Bisnis.com,02 Des 2016, 14:56 WIB
Penulis: Natalia Indah Kartikaningrum
Ilustrasi/Antara

Bisnis.com, DENPASAR - Guna mendukung produktivitas kopi mulai dari industri hulu hingga hilir, Specialty Coffee Association of Indonesia (SCAI) atau Asosiasi Kopi Spesial Indonesia (AKSI) menggelar SCAI EXPO 2016 yang berlangsung di Sanur hingga 4 Desember 2016 mendatang.

A. Syafrudin, Ketua SCAI, mengatakan saat ini, kopi bukan hanya bahan konsumsi minuman saja namun sudah menjadi gaya hidup sebagian besar masyarakat Indonesia.

“Gaya hidup ini sudah merata dan menjadikan kami mengemban tugas untuk terus mengawal keberadaan pasar dan kualitas kopi mulai dari lokal, nasional, hingga internasional, salah satunya melalui kegiatan expo ini,” terangnya usai pembukaan SCAI EXPO 2016 di Sanur, Jumat (2/12/2016).

Dengan mengambil konsep One Stop Coffee Infomation, lanjutnya, SCAI juga mengadakan Indonesia Coffee Events (ICE) 2017 Eastern Regional Championship, Lelang Kopi Spesial Indonesia ke 5, serta Coffee Origin Trip ke kebun kopi di Bali.

“Melalui event ini, kami harapkan kopi Indonesia dapat semakin dikenal di pasar nasional hingga pasar internasional. Selain itu, juga sebagai ajang saling tukar pengetahuan dan pengalaman antar barista di seluruh Indonesia,” ujarnya.

Merry Mariyati, Direktur Pengembangan Promosi dan Citra Kementerian Perdagangan Republik Indonesia, menambahkan pihaknya mengharapkan specialty coffee Indonesia dapat lebih banyak dikenal melalui kegiatan tersebut.

“Indonesia ini mempunyai banyak variasi kopi dari Sabang hingga Merauke sehingga kita perlu terus mengenalkan kopi Indonesia ini keluar agar ekspor kopi Indonesia juga terus mengalami peningkatan,” tuturnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Bunga Citra Arum Nursyifani
Terkini