Hasil La Liga Spanyol: Barcelona Tekuk Osasuna 3-0, Messi 2 Gol

Bisnis.com,10 Des 2016, 21:00 WIB
Penulis: M. Syahran W. Lubis
Bintang FC Barcelona Lionel Messi selepas menjebol gawang Osasuna. Barcelona menang telak 3-0./Reuters-Vincent West

Bisnis.com, JAKARTA - FC Barcelona berhasil memetik angka penuh setelah mempecundangi tuan rumah Osasuna dengan skor telak 3-0 dalam lanjutan pekan ke-15 Divisi Primer La Liga Spanyol.

Dalam pertandingan yang digelar di Stadion El Sadar di Pamplona pada Sabtu malam WIB (10/12/2016), ketiga gol sang juara bertahan dilesakkan oleh dua bintang mereka, Luis Suarez dan Lionel Messi.

Adalah bek kiri Jordi Alba Ramos yang memasok dua asisst untuk kedua pemain depan tersebut, pada menit ke-59 yang menghasilkan gol Suarez dan 13 menit kemudian untuk gol Messi. Satu gol lagi dicetak Messi saat injury time dengan memaksimalkan assist Sergio Busquets.

Satu bintang lini depan Barca lainnya, Neymar da Silva Jr., tidak bermain karena harus menjalani skorsing akumulasi kartu. Dia terakhir kena kartu kuning pada pekan ke-14 ketika Barca seri 1-1 versus Real Madrid.

Meskipun bermain di hadapan 17.000 pendukung tuan rumah, tim tamu berjuluk Blaugrana mendominasi penuh jalannya pertandingan. Skuat asuhan pelatih Luis Enrique menguasai bola hingga 75 persen.

Dengan kemenangan itu, yang berarti memberikan tambahan 3 angka, Barcelona tetap berada di peringkat kedua klasemen sementara Divisi Primer La Liga Spanyol dengan mendulang 31 angka.

Perolehan nilai itu terpaut 3 angka dengan Real Madrid di peringkat teratas klasemen sementara. Madrid berpotensi menjauhkan lagi jarak dengan Barca sebab belum memainkan laga pekan ke-15.

Hasil pertandingan pekan ke-15 La Liga hingga Sabtu pk. 21:00 WIB:

Malaga 1 vs Granada 1

Osasuna 0 vs Barcelona 3

Jadwal berikutnya (dalam WIB):

Sabtu, 10 Desember:

22:15   Real Sociedad vs Valencia

Minggu, 11 Desember:

00:30   Las Palmas vs Leganes

02:45   Real Madrid vs Deportivo La Coruna

18:00   Eibar vs Deportivo Alaves

22:15   Celta Vigo vs Sevilla

Senin, 12 Desember:

00:30   Espanyol vs Sporting Gijon

02:45   Real Betis vs Athletic Bilbao

Selasa, 13 Desember:

02:45   Villarreal vs Atletico Madrid.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Syahran W. Lubis
Terkini