Diskop UKM Bali Terus Ajak UMKM Manfaatkan KUR

Bisnis.com,16 Des 2016, 01:30 WIB
Penulis: Natalia Indah Kartikaningrum
Perajin gerabah alat dapur/Antara

Bisnis.com, DENPASAR - Dinas Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Provinsi Bali terus melakukan sosialisasi serta mengajak para usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di seluruh Pulau Bali untuk memanfaatkan kredit usaha rakyat (KUR) dalam memajukan bisnisnya.

Rai Sukerta, Kepala Bidang Bina UMKM Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Bali, mengatakan salah satu tugas Dinas Koperasi dan UKM adalah membina UMKM yang berada di wilayahnya agar terus maju serta mempertahankan bisnis yang telah dijalankan oleh UMKM tersebut.

“Selain itu, kami bersama dengan beberapa pihak terkait seperti OJK juga terus memberikan edukasi agar UMKM ini menjadi pengusaha visible yang bankable sehingga pekerjaan mereka sebagai wirausaha dapat terukur dan terstruktur lebih baik lagi,” cetusnya disela-sela seminar edukasi keuangan kepada UMKM bersama OJK Regional 8 Bali dan Nusa Tenggara, Kamis (15/12/2016).

Pihaknya juga mengimbau perbankan agar lebih gencar lagi dalam menawarkan KUR kepada UMKM di Bali agar semakin banyak UMKM yang tersentuh oleh lembaga jasa keuangan.

“Kecepatan dari sumber-sumber pembiayaan juga kami butuhkan untuk membantu UMKM. Kami harapkan sumber-sumber pembiayaan ini lebih gencar dan selektif lagi dalam menyalurkan dana pada UMKM, khususnya yang baru tumbuh,” terangnya.

Dia menambahkan, dengan adanya penurunan suku bunga KUR pada 2017 mendatang, pihaknya mengharapkan semakin banyak UMKM yang mengajukan KUR guna meningkatkan bisnis mereka di Bali.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fatkhul Maskur
Terkini